Begini lho, rasanya kemasukan jin!

Aktifqq, Konon, jin diberi kemampuan untuk merubah wujud jadi apa saja, macamnya pun ada banyak seperti jin dari golongan jenis-jenis hewan dan jin pohon.



Kamu percaya kan sama makhluk tidak kasat mata? Prinsipnya, tidak tampak bukan berarti tak ada, right? Sayangnya, mereka ini ternyata suka usil. Nggak sedikit mereka yang mengusik kehidupan manusia dengan menjadi parasit yang bisa jadi ada di dalam tubuh orang-orang dekatmu atau bahkan di dalam dirimu sendiri. Keadaan ini biasa disebut kerasukan atau kemasukan, yang seringkali tidak disadari oleh orang yang dihinggapi.

Kali ini kita akan ulas sedikit tentang jin. Konon, jin diberi kemampuan untuk merubah wujud jadi apa saja, macamnya pun ada banyak seperti jin dari golongan jenis-jenis hewan, jin pohon, dll. Salah seorang korban jin bersedia menceritakan pengalamannya.

Pemuda yang masih mahasiswa ini menyadari tubuhnya dihinggapi pada akhir 2018 lalu. Waktu itu dia sedang membuka-buka ayat ruqyah yang dibacakan salah seorang syekh di YouTube. Tiba-tiba ia merasakan kedua tangannya gemetar dan kram.

Awalnya hanya dikira kram biasa jadi ada yang mengoleskan balsem padanya. Tapi karena ingin memastikan ia lanjutkan dengan membaca Al-Quran sendiri dengan niat ruqyah. "Waktu itu yang dibaca surah al baqoroh, nggak lama langsung (jinnya) marah-marah," kata pria yang enggan disebutkan identitasnya ini kepada brilio.net, Senin (23/3).

"Dulu waktu kecil pernah dibawa berobat ke dukun. Saya nggak ngerti waktu itu dikasih apa, cuma ingat dipangku sama dukun. Mungkin dimasukinnya pas di sana."

Pemuda ini mengaku dirinya dirasuki oleh jin ular. Ketika dibacakan ayat Quran, kedua tangannya bergerak meliuk-liuk seperti ular. "Saya ingat dulu ibu pernah diganggu juga sama jin ular, mungkin ini jin yang dulu pernah ganggu ibu saya," bebernya.

Ketika sedang kerasukan, dia sesekali masih nyambung diajak ngobrol. "Rasanya ada dua (pihak) yang menggerakkan, jadi kadang sadar kadang enggak". Menurut pengakuan para pe-ruqyah, jangan percaya jika orang yang sedang kerasukan berkata jinnya sudah keluar semua karena itu perkataan dusta dari jin.

Sewaktu 'kumat', pemuda ini berteriak-teriak dan memukul papan tulis di kontrakannya sampai pecah. "Waktu itu ngerasanya lagi mukul dan berkelahi dengan jin, tapi nggak sadar kalau mukul papan tulis," ungkap pria asal Maluku yang kini kuliah di Jogja.

Dianjurkan bersikap tenang dan tetap bisa mengendalikan diri ketika sedang kerasukan, karena pada dasarnya jin adalah sangat lemah. Kalau kamu merasa takut dengan jin, justru itu bisa membuat jin jadi kuat.

Jika ingin mengetahui apakah ada jin yang bersemayam di tubuhmu, kamu bisa melakukan ruqyah sendiri dengan cara membaca ayat Quran yang diniatkan untuk ruqyah. Jin bisa keluar lewat mulut bersamaan dengan air liur, lewat kentut, lewat darah (dengan bekam), dll.

Yang terpenting, jangan lupa beribadah dan terus berbuat baik ya. Dan kamu kudu selalu percaya mahluk tak kasat mata tak akan pernah menganggu manusia jika manusia dekat dengan Sang Pencipta.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel